Liputan Sumbawa | Sumbawa NTB | Bencana alam dan musibah memang tidak bisa kita prediksi, seperti halnya yang terjadi di Desa Berora kecamatan Lopok, tiba-tiba terjadi angin puting beliung dan menimpa salah satu rumah warga di Dusun Muhajirin Atas nama ibu Bese. Hal ini disampaikan Babinsa Koramil 1607-06/Lape Kopda Mualim, Selasa(14/11/2023).
Saat ditemui Pendim 1607/Sumbawa Babinsa Desa Berora Kopda Mualim menyampaikan Angin puting beliung terjadi pada pukul 11.50 WITA.
“Tiba tiba muncul angin puting beliung langsung mengarah ke rumah ibu Bese dan mengakibatkan atap depan rumah ibu Bese menjadi roboh dan diperkirakan mengalami kerugian sebesar RP. 10.000.000,-“. Jelas Babinsa
“Kejadian ini telah di laporkan kepada kepala desa Berora dan komando atas dan sementara saya dan warga desa Berora dusun muhajirin juga membantu membersihkan puing-puing bangunan atap yang roboh”. Jelas Babinsa
Babinsa juga menghimbau kepada masyarakat dengan datangnya peralihan musim dari musim kemarau ke musim hujan hendaknya selalu waspada akan adanya bencana alam.(Jr)