Single News

Sidak Kantor, Bupati Sumbawa Tekankan Kebersihan

Sumbawa Besar–Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot, MP, pada Senin (03/03/2024) melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke seluruh ruangan di lingkungan Kantor Bupati Sumbawa.

Bupati didampingi Sekretaris Daerah, Dr. Budi Prasetiyo S. Sos, M.AP, Asisten 1 dan Asisten 3 Setda.

Bupati menemukan kondisi yang kurang tertata, termasuk kardus berserakan dan puntung rokok di beberapa tempat.

Haji Jarot sapaan Bupati Sumbawa pun angkat bicara. Menurutnya Kantor Bupati harus menjadi contoh kebersihan.

“Kita harus mulai dari lingkungan kerja kita sendiri,” tegas Bupati Sumbawa.

Ia pun mengajak jajaran pemerintah daerah untuk meningkatkan ketakwaan saat bulan suci Ramadhan serta memperkuat toleransi antar umat beragama.

Karena negara ini bisa kuat dan bersatu jika saling menghormati. Jangan sampai perbedaan justru meruntuhkan kebersamaan.

Setelah melakukan sidak, Bupati H. Jarot memimpin apel pagi perdana yang menjadi momentum awal bagi dirinya dan Wakil Bupati H. Ansori untuk membawa perubahan di Sumbawa.

Dalam arahannya, ia menegaskan pentingnya semangat reset dan percepatan kinerja untuk mewujudkan pemerintahan yang efektif dan efisien. (LPS)

Share Now